Sekarang ini, persentasi merupakan kebutuhan dunia kerja dalam mempresentasikan suatu hal kepada orang banyak. Keindahan dalam slide persentasi tentu memberikan pandangan yang berbeda serta nilai plus untuk memperkenalkan sesuatu hal kepada orang lain. Salah satu software yang paling banyak digunakan untuk membuat slide presentasi adalah MS.Power Point.
Microsoft Power Point adalah suatu software yang akan membantu dalam menyusun sebuah presentasi yang efektif, professional, dan juga mudah. Microsoft Power Point akan membantu sebuah gagasan menjadi lebih menarik dan jelas tujuannya jika dipresentasikan karena Microsoft Power Point akan membantu dalam pembuatan slide, outline presentasi, presentasi elektronika, menampilkan slide yang dinamis, termasuk clip art yang menarik, yang semuanya itu mudah ditampilkan di layar monitor komputer. Berikutnya akan dijelaskan mengenai berbagai fasilitas dan aplikasi yang terdapat di dalam power point yang dapat kita terapkan untuk mempercantik slide kita.
Langkah – langkah yang dapat dilakukan dalam membuat slide :
1. Membuat text
· Membuat judul
• Klik pada tulisan “Click to add title” lalu ketikkan judul presentasi
· Membuat textbox pada click to add text
• Klik icon
• Klik pada bagian dari slide yang ingin ditambahkan tulisan
· Menggunakan Bullet and Numbering
• Klik area textbox yang ingin menggunakan Bullet and Numbering lalu klik
Format > Bullets and Numbering > pilih yang akan digunakan.
• Bila telah selesai maka klik di luar area textbox
· Membuat WordArt
• Klik Insert > Picture> WordArt atau cari icon Insert WordArt pada Drawing Toolbar
• Pilih 1 model kemudian klik OK
• Muncul kotak dialog seperti di bawah ini, lalu ketikkan tulisan yang diinginkan lalu klik OK
2. Menampilkan gambar
- Klik Insert > Picture lalu pilih Clip Art bila gambar yang ingin digunakan adalah gambar yang disediakan oleh Microsoft Office atau pilih From File bila ingin menggunakan gambar koleksi pribadi (untuk memilih akan muncul kotak dialog open kemudian cari lokasi filenya sampai ditemukan filenya)
- Atur sesuai keinginan lalu klik di bagian lain slide yang tidak ada gambar tersebut
3. Memberikan Background
· Klik kanan pada bagian slide yang kosong
· Pilih Background
· Muncul kotak dialog berikut :
o Pilih More Colors dengan menklik drop down untuk mengatur warna yang diinginkan.
o Pilih Fill Effect dengan menklik drop down untuk mengatur efek yang diinginkan dengan memilih pola gradient/texture/pattern yang diinginkan.
· Pilih Apply untuk memberi background pada 1 lembar slide yang sedangdipilih itu saja atau Apply to All untuk memberi background pada seluruh slide.
4. Menambah Slide Presentasi
- Klik icon pada formatting toolbar
- Pilih salah satu tipe slide yang diinginkan
5. Menghapus Slide Presentasi
- Pilih Slide yang akan dihapus dengan cara mengklik slide tersebut pada Outline Slide
- Tekan Delete pada Keyboard
6. Memberi Animasi
- Klik kanan text atau objeknya
- Klik Custom Animation
- Pilih effects untuk memberikan animasi pada text atau objek yang diinginkan dengan memilih pada icon
- Setelah memilih efek yang diinginkan maka akan nampak sbb:
- Atur Start berdasarkan pada saat apa animasi ini dilakukan
- Atur Direction berdasarkan arah yang diinginkan
- Atur Speed berdasarkan seberapa cepat animasi tersebut dilakukan
- Sesuaikan urutan tampilan animasi sesuai keinginan dengan mengatur order
- Tekan play untuk melihat tampilan preview hasil pengaturan yang dilakukan.
8. Membuat tabel
· Klik Insert pada Menu Bar lalu pilih table
· Isikan jumlah baris dan kolom tabel yang akan dibuat pada kotak dialog yang muncul.
· Untuk melakukan pengesetan lebih lanjut terhadap tabel yang ada dapat dilakukan dengan men-“double click” tabel tersebut atau mengklik kanan pada bagian garis tabel tersebut dan memilik “Borders and Fill”.
9. Menambahkan file video
- Klik Insert pada Menu Bar lalu klik Movies and Sounds lalu pilih yang diinginkan
- Setelah memilih file maka akan keluar kotak dialog apakah ingin movie langsung dijalankan atau harus di klik terlebih dahulu maka pilihlah sesuai kebutuhan
10. Membuat Hyperlink
· Klik kanan bagian yang ingin di Hyperlink lalu pilih Hyperlink
· Isikan alamat tujuan yang ingin dituju
11. Menampilkan Slide (Slide Show)
- Klik icon Slide Show
- Hasil slide-slide yang telah dibuat akan ditampilkan sesuai dengan apa yang telah diatur
- Untuk keluar dari Slide Show tekan End Show.
12. Mengatur design template
- Klik pada tab Design
- Pilih design template yang kita inginkan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar